5 Smartphone OPPO Harga 2 Jutaan dengan RAM Besar dan Fitur Lengkap

Apakah kamu sedang mencari smartphone OPPO yang terjangkau tapi dengan spesifikasi mumpuni? Artikel ini akan membahas beberapa pilihan smartphone OPPO terbaik di kisaran harga 2 jutaan (Rp 2.000.000 - Rp 2.999.000) yang cocok untuk kebutuhan sehari-hari.

Di rentang harga ini, kamu bisa menemukan smartphone dengan RAM mulai dari 4GB hingga 8GB serta penyimpanan internal hingga 128GB, bahkan beberapa model bisa diperluas hingga 1TB.

Banyak dari mereka juga dilengkapi dengan 3-4 kamera belakang, sempurna untuk kamu yang hobi fotografi. Baterai besar dan fitur pengisian cepat juga menjadi andalan dari smartphone-smartphone ini.

Yuk, simak lima rekomendasi smartphone OPPO harga 2 jutaan yang bisa kamu temukan di pasaran!

1. OPPO A58

Harga: Rp 2.500.000

OPPO A58 hadir dengan layar 6,72 inci beresolusi Full HD+ yang membuat tampilan visual lebih jernih. Dilengkapi dua kamera belakang 50 MP dan 2 MP, smartphone ini juga memiliki fitur seperti Stylized Night Time Photography dan AI Portrait Retouching.

Spesifikasi Utama:

  • OS: Android 13
  • Layar: 6,72 inci, 2400 x 1080 piksel
  • Prosesor: Helio G85
  • RAM: 6GB (Extended RAM hingga 6GB)
  • Memori internal: 128GB
  • Kamera belakang: 50 MP + 2 MP
  • Kamera depan: 8 MP
  • USB: Type-C, USB OTG
  • NFC: Ya
  • Baterai: 5000mAh dengan 33W SUPERVOOC flash charge

2. OPPO A78 4G

Harga: Rp 2.399.000 - Rp 2.700.000

Dengan pengisian daya cepat 67W SUPERVOOC, OPPO A78 4G bisa diisi penuh hanya dalam 44 menit. Layarnya menggunakan panel AMOLED 6,4 inci dengan resolusi Full HD+ dan refresh rate 90Hz, sangat cocok untuk streaming dan gaming.

Spesifikasi Utama:

  • OS: Android 13
  • Layar: 6,43 inci, 720 x 1612 piksel
  • Prosesor: Snapdragon 680 4G
  • RAM: 8GB (RAM Expansion hingga 8GB)
  • Memori internal: 256GB (dapat diperluas hingga 1TB)
  • Kamera belakang: 50 MP + 2 MP
  • Kamera depan: 8 MP
  • USB: Type-C, USB OTG
  • NFC: Ya
  • Baterai: 5000mAh


Halaman Selanjutnya
img_title


Terbaru